UIN Walisongo Online, Semarang – Giat penghijauan kembali dilakukan oleh UIN Walisongo Semarang. Kali ini UIN Walisongo Semarang digandeng oleh Pemerintah Kota Semarang lewat Dinas Lingkungan Hidup untuk melakukan penghjauan di dalam kampus dan sepanjang jalan Prof. Dr. Hamka Ngaliyan.
Kegiatan penghijauan yang dilakukan oleh para sivitas akademika UIN Walisongo, bersama tim dari Dinas Lingkungan hidup Kota Semarang dilakukan pada hari Jum’at (29/10/2021). UIN Walisongo Semarang merupakan mitra strategis Pemerintah Kota Semarang dalam memaksimalkan potensi Ruang Terbuka Hijau di Kota Semarang, khususnya di area Semarang Barat.
Kerjasama Dinas Lingkunan Hidup dan UIN Walisongo Semarang ini merupakan bagian dari program kerja Tim Walisongo Eco Green Campus (WeGreen) dalam pengembangan pengabdian masyararakat kolaboratif dengan mitra-mitra strategis, termasuk pemerintah kota Semarang.
Wakil Rektor 1, Sekaligus ketua Tim WeGreen, Dr. Mukhsin Jamil, M.Ag membuka acara penanaman pohon di depan rektorat kampus III UIN Walisongo Semarang, menurutnya komitmen UIN Walisongo untuk ikut ambil bagian dalam pembangunan berkelanjutan adalah salah dengan melakukan kolaborasi dengan berbagai mitra strategis, termasuk pemerintah kota semarang
“Kerjasama yang sudah dibangun dengan Dinas Lingkungan Hidup ini semoga terus berkelanjutan, ini adalah wujud komitmen bersama untuk terus aktif dalam upaya pembangunan berkelanjutan” terang Wakil Rektor 1
(Tim Humas)
(Tim Humas)