UIN Walisongo Online, Semarang – Sejumlah mahasiswa luar negeri yang sedang menempuh kuliah di Indonesia diajak berkeliling kampus dan sejumlah destinasi wisata di Kota Semarang, Jawa Tengah. Ada sekitar 17 perwakilan dari negara Turkmenistan, Libya, Timur Leste, Somalia dan Thailand.
Kegiatan dimulai dengan bersepeda santai mengelilingi kampus. Sejumlah mahasiswa asing itu ditemani Rektor UIN Walisongo Prof. Dr. Imam Taufiq, beserta jajarannya.
Kepala Pusat Layanan Internasional UIN Walisongo A. Syifaul Anam, M.H, menerangkan para mahasiswa asing sebelum berkeliling kampus dan destinasi wisata mengikuti kegiatan konferensi internasional yang berjudul “The 1st Internasional Student Program: WISDOM (Walisongo, Islam, Democracy and Multiculturalism)”.
“Kegiatan WISDOM ini pertama kali dilaksanakan dalam bentuk short course Pelatihan tentang Pengenalan Mediasi Bagi Mahasiswa Asing oleh Walisongo Mediation Centre (WMC). Pelatihan digelar mulai tanggal 11 November lalu,” ujar Syifa, dalam keterangannya, Jumat (13/11/2020).
Setelah menjalani pelatihan, rombongan mahasiswa asing diajak berkeliling dengan kegiatan Tour de campus dan cultural visit. Tour de Campus dilaksanakan dalam bentuk bersepeda bareng Rektor UIN Walisongo.
“Kegiatan tour kampus ini bertujuan untuk memperkenalkan dan mempromosikan UIN WALISONGO seabagai smart and green campus. Rute gowes dimulai dari kampus II menuju gedung Rektorat baru lalu kembali lagi di kampus II,” tambahnya.
Setelah tour de campus, kegiatan dilanjutkan dengan cultural visit. Destinasi yang dituju antara lain: Sam Poo Kong, MAJT, Kota Lama dan Lawang Sewu.
Rektor UIN Walisongo Prof. Dr. Imam Taufiq, M.Ag menyambut baik kegiatan ini. Menurut dia, kegiatan ini merupakan sarana internasionalisasi kampus. Kegiatan dengan menghadirkan mahasiswa luar negeri kuliah di Indonesia, baik yang kuliah di PTKIN atau PTKIS.
“Mereka diberi training soal mediasi dan diajak melihat kampus kita untuk melihat sarana dan prasarana. Saya melihat tadi responnya luar biasa, dan mereka kagum dengan suasana yang fun. Semoga ini bisa awal mendatangkan mahasiswa luar negeri dengan baik.” Pesannya. (Tim Humas)